Kamis, 11 Februari 2021

Guru Kreatif & Produktif dengan Website Pembelajaran Google Sites

 

Background image source: www.freepik.com

Di masa pandemi ini yang memaksa kegiatan pembelajaran berlangsung dari rumah, ada beragam cara yang bisa dilakukan oleh guru untuk menciptakan suasana pembelajaran yang menarik dan variatif alias tidak monoton. Guru sebagai tenaga pendidik di era digital ini, harus memiliki komitmen dan kemauan yang tinggi untuk belajar. Salah satunya dengan mengikuti berbagai pelatihan atau diklat agar memiliki pengetahuan dan pemahaman terhadap cara mendesain dan merencanakan pembelajaran jarak jauh.

Dalam rangka meningkatkan kualitas pembelajaran jarak jauh, guru harus memiliki media untuk menfasilitasi siswa dalam kegiatan pembelajaran. Salah satunya dengan memanfaatkan sebuah website pembelajaran agar pembelajaran  menjadi terorganisasi dan terstruktur dengan baik. Untuk membuat sebuah website, kita tidak perlu mengeluarkan rupiah apalagi sampai menguras kantong. Nah, Google telah menciptakan Google Sites sebagai sebuah website gratis yang bisa dimanfaatkan guru dalam pembelajaran di tengah pandemi ini. Dengan media pembelajaran dalam bentuk website ini, guru bisa menambahkan materi pembelajaran berupa teks, gambar maupun video pembelajaran. Semua bahan/materi pembelajaran yang telah kita masukkkan ke dalam website ini bisa dipublikasikan dan dibagikan kepada siswa. Tidak hanya memasukkan materi pembelajaran, kita juga bisa menyimpan segala bentuk dokumentasi/data dari hasil kegiatan sekolah dengan kapasitas ruang penyimpanan  yang tak terbatas terutama jika kita menggunakan akun belajar.id.

Di samping itu, Google Sites ini juga bisa dimanfaatkan sebagai mading online yang bisa dilihat oleh semua orang. Misalnya, guru bisa menugaskan siswa untuk membuat suatu karya/produk, lalu hasilnya bisa diunggah di website ini dan linknya dibagikan. Dengan demikian, para orang tua bisa melihat karya anak mereka dengan masuk ke situs/website.  Setelah materi disampaikan dalam website, guru bisa memberikan kuis atau post-test ringan untuk mengukur pengetahuan dan pemahaman terhadap materi yang telah disajikan. Materi dan kuis yang akan disajikan bisa diintegrasikan ke dalam Google Form sebagai tempat pembuatan survei/kuis. Di akhir post test/kuis, secara otomatis jawaban siswa akan terlihat dan bisa diunduh.

                                         Tampilan Google Sites penulis

Nah, secara ringkas berikut adalah beberapa keunggulan Google Sites dalam pembelajaran daring, diantaranya:

  1. Gratis
  2. Mudan diaplikasikan tanpa memahami kode HTML terlebih dahulu
  3. Bisa diintegrasikan dengan aplikasi Google lainnya seperti Google docs, spreadsheet, Google slide, Google form dan lainnya.
  4. Bisa berkolaborasi dalam menyusun sebuah konten secara bersama-sama
  5. Bisa menentukan dengan siapa saja kita berkolaborasi dan saling memberikan komentar/tulisan

Untuk mulai mengunakan Google sites, silakan klik Google Sites dan log in menggunakan akun Gmail. Selamat berkreasi dan berinovasi bersama Google for Education.

 

Penulis : Ni Made Wahyu Supraba Wathi, SMA Negeri 1 Kubu, Karangasem, Bali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar